Home » Uncategorized

Category Archives: Uncategorized

Renungan Harian

 “MENYATUNYA KITA DENGAN TUHAN”
(YOHANES 15:1-8)

Kita sering mendengar kata “Manunggaling Kawula Gusti” di tengah kebudayaan Jawa yang dipergunakan oleh sebagian hidup orang jawa itu baik itu budayanya, kepercayaannya atau pendidikannya. Kata ini mempunyai arti bersatunya manusia (ciptaan) dengan Tuhan (Sang Pencipta).
Dalam Yohanes 15:1-8, menyatunya manusia dengan Tuhan Yesus digambarkan seperti pohon anggur yang sesungguhnya.. Seperti yang tertulis di ayat 5, “ Akulah pokok anggur dan kamulah ranting-rantingnya. Barangsiapa tinggal di dalam Aku dan Aku di dalam dia, ia berbuah banyak, sebab di luar Aku kamu tidak dapat berbuat apa-apa.” Ini menegaskan bahwa kehidupan umat Kristiani harus selalu menyatu dengan Tuhan sehingga dapat menghasilkan buah. Sebab jika tidak dapat menghasilkan buah, akan dipotong dan dibuang dilemparkan ke dalam api, lalu dibakar. Sebaliknya cabang yang menghasilkan buah akan dibersihkan dan dirawat agar lebih banyak lagi buahnya
Supaya bisa menghasilkan buah, jadi kamu harus selalu dekat dan berserah menyatu dengan Tuhan.
Dengan demikian, buahnya bisa bermanfaat untuk sesama. Artinya hidup kita adalah ranting yang menyatu dengan pohon akan menjadi saluran berkat dari Allah melalui hidup kita yang menghasilkan buah yang dapat dirasakan oleh orang banyak. Dengan buah yang banyak, sesungguhnya menjadi kesaksian bahwa kita adalah murid Tuhan Yesus. Sehingga semakin banyak orang yang mengenal dan merasakan kasih Tuhan dan semakin banyak orang yang memuliakan nama Tuhan. Amin |*SGH (Renungan Sadhar Sinode GKJ)

Lowongan Tenaga Pelayanan Komisi Anak

Agenda Kegiatan Jemaat