Home » Uncategorized » Renungan Harian

Renungan Harian

 “KUAT TIDAK RAPUH”
(Yohanes 17:6-19)

Peribahasa Jawa “kena iwake aja nganti buthek banyune”, artinya usaha untuk mencapai tujuan jangan sampai membuat keruh keadaan. Niat baik seharusnya mendatangkan kebaikan. Hidup ini banyak rintangan dan kesukaran, seperti penyakit, kebutuhan dan masalah. Sehingga bisa membuat hati menjadi keruh. Hati yang keruh tentu tidak dapat melihat sesuatu masalah dengan jelas dan baik. Semua akan kelhatan buruk. Pada akhirnya, tujuannya untuk menyelesaikan masalah malah menambah masalah.
Yohanes 17:6-19 mewujudkan salah satu bagian dari doa Tuhan Yesus yang diperuntukkan bagi para murid. Para murid yang diutus dalam kehidupan akan menghadapi godaan dan pencobaan, tentu saja tidak bisa menghadapinya sendirian. Melangkah ke waktu-waktu ke depan memang tidak mudah, perlu mengandalkan iman dan pengharapan yang kuat. Meskipun dunia ini penuh dengan hal-hal yang keruh para murid dapat menerima semua ini dengan hati yang tetap bersih. Dengan demikian, para murid dapat mengurai keruwetan kehidupan di dunia ini tanpa membuat semakin buruk keadaan. Tujuan untuk menyampaikan kasih rahmat Tuhan
kepada dunia ini dapat berjalan dengan baik. Kehidupan murid-murid semakin dipandang sebagai saksi yang kuat, tidak mudah rapuh apalagi sampai roboh. Menjadi orang Kristen yang kuat dan tidak mudah rapuh karena godaan zaman. Tetaplahlah kuat, niatnya untuk menyebarkan kebaikan dan kasih agar damai sejahtera dapat terwujud di tengah kehidupan Jika keadaan dunia ini diterima dengan hati yang bersih pasti akan bisa melihat kedalamannya dan menemukan ikannya.. Kuat hatinya pasti dapat ikannya. Amin |*DAS. (Renungan Sadhar Sinode GKJ)