Home » Warta Terkini » Sore Nanti Umat Kristiani se-DIY Gelar Ibadah Pekan Doa Sedunia

Sore Nanti Umat Kristiani se-DIY Gelar Ibadah Pekan Doa Sedunia

(Komisi Hubungan Antar Kevikepan DIY dan Badan Kerjasama Gereja-Gereja Kristen DIY mengunjungi Tribun Jogja, Selasa (23/1)

GKJbrayatkinasih, Jogjakarta- Umat Kritiani se-DIY akan menggelar Ibadah Oikumene Penutupan Pekan Doa Sedunia pada Rabu, 24 Januari 2018 pukul 17.00 – 20.00 WIB di Gereja Santo Franciscus Xaverius Kidul Loji.

Penjelasan acara Ibadah ini disampaikan oleh Komisi Hubungan Antar Kevikepan DIY dan Badan Kerjasama Gereja-Gereja Kristen DIY saat mengunjungi kantor Tribun Jogja, Selasa, 23 Januari 2018.

Selain Misa Penutupan Pekan Doa Sedunia yang diikuti oleh umat Kristiani se-DIY ini, acara ibadah juga akan dilanjutkan dengan Perjamuan Kasih.

Misi dari Pekan Doa Sedunia ini adalah untuk melakukan syafaat  Pekan Doa Sedunia secara Oikumene guna Kesatuan Umat Kristiani diseluruh dunia, khususnya di DIY. (Sumber: Tribunjogja.com)