Home » Warta Kegiatan » Rayakan Paskah, Anak-Anak Belajar Cinta Tuhan, Cinta Tanah Air dan Lingkungan

Rayakan Paskah, Anak-Anak Belajar Cinta Tuhan, Cinta Tanah Air dan Lingkungan

GKJBrayatKinasih, Miliran- Perayaaan Paskah Komisi Anak (Komna) GKJ Brayat Kinasih berlangsung seru. Sekitar 60 anak Sekolah Minggu Tunas Kinasih GKJ Brayat Kinasih, bersemangat dan penuh keceriaan mengikuti seluruh kegiatan dalam perayaan tersebut.

Kegiatan perayaan Paskah diselenggarakan pada Minggu, 29 April 2018 pukul 10.00 sampai dengan pukul 12.00. Guru-guru Sekolah Minggu mengemas kegiatan Paskah ini dalam bentuk outbond. Namun bedanya, lokasi outbond tidak di alam bebas seperti di kawasan outbond Banyu Sumilir, Pulesari Sleman, Dolan Ndeso Kalibawang dan lain-lain, tetapi lokasinya sangat istimewa yaitu di lingkungan gedung gereja GKJ Brayat Kinasih.

Perayaan Paskah Sekolah Minggu dengan tema; “Cinta Tuhan, Cinta Tanah Air dan Cinta Lingkungan” diawali dengan berkumpulnya semua anak-anak sekolah Minggu di halaman gereja. Semua anak dari kelas balita sampai dengan kelas besar terlibat dalam acara outbond ini. Mereka kemudian dibagi menjadi 5 kelompok yang siap menjadi peserta outbond.

Setiap kelompok harus melalui 5 (lima) pos, setiap pos akan memberikan tugas yang harus diselesaikan dalam pilihan waktu yang ditentukan sendiri oleh masing-masing kelompok. Bagian yang juga menarik adalah ketika setiap kelompok diwajibkan membuat “yel-yel” penyemangat karena “yel-yel” yang dibuat ternyata juga beragam, semua lucu dan penuh semangat.

Saat semua peserta sudah siap, akhirnya acara outbond dimulai, wajah-wajah Anak Sekolah Minggu yang ceria penuh semangat segera berlari menuju pos-pos yang telah ditentukan. Materi yang diberikan oleh setiap pos adalah bertema tentang cinta lingkungan. Anak-anak dengan bergairah menyelesaikan setiap tugas yang diberikan tanpa kesulitan.

Akhirnya semua kelompok bisa melalui lima pos yang ada. Acara outbond dilanjutkan acara perayaan Paskah berlangsung di gedung gereja dipimpin oleh Pdt. Sundoyo. Setelah itu, adalah acara yang ditunggu-tunggu yaitu pengumuman pemenang outbond. Saat diumumkan pemenang oleh panitia, semua menyambut dengan sorak dan tepuk tangan, semua anak-anak merasa semua jadi pemenang, dan semua mendapat hadiah.

Itulah keceriaan anak-anak Sekolah Minggu, dalam mengikuti perayaan Paskah GKJ Brayat Kinasih. Terimakasih kepada para orang tua yang dengan setia mengantar dan menunggui anak-anak untuk berpartisipasi dalam perayaan Paskah ini, dan terimakasih juga untuk para guru Sekolah Minggu serta  Panitia yang telah menyiapkan kegiatan ini dengan baik. Tuhan memberkati. (Anton Arijadi)

KLIK DI SINI UNTUK LIHAT GALERI FOTO