GKJBrayatKinasih, Miliran – Dalam Rangka Bulan Keluarga Oktober 2020, Sinode GKJ menggelar Lomba Bercerita Alkitab untuk Anak Usia 6-12 tahun. Lomba yang diselenggarakan secara virtual ini mengambil tema : “Merawat Keluarga”. Sembilan teruna muda dari GKJ Brayat Kinasih, ikut ambil bagian dalam lomba ini.
Berbicara atau bercerita kepada orang lain bukanlah hal yang mudah, apalagi berceritanya dilakukan di depan sorot kamera. Tapi, anak-anak GKJ Brayat Kinasih ini ternyata mampu melakukannya dengan lancar dan apik. Jangan salah, mereka berceritanya dengan menghafal lho, bukan membaca teks. Menariknya, anak-anak kita ada yang bercerita dalam bahasa Jawa dan ada juga yang bercerita dalam bahasa Inggris, keren bukan.
Kesembilan anak yang ikut dalam Lomba Bercerita Alkitab ini adalah:
1. Henok Obey Kisangga (Putra Bp. Rangga Kistiwoyo) kategori 6 – 8 tahun : bhs Jawa
2. Bintang Kinanti Anugraheni (Putri Pdt. Sundoyo) kategori 11 -12 tahun : bhs Inggris
3. Lucia Danisha Kinarya Putri (Putri Bp. Anto Rusdaryono) kategori 9 -10 tahun : bhs Jawa & bhs Inggris
4. Mishella Vittoria Bergaherma Yanti (Putri Bp Agung Hermawan) kategori 9 – 10 tahun bhs Jawa
5. Abigail Chrisantika Ivori Luvenyra Amore (Putri Bp Rony Sukirno) kategori 9 – 10 tahun
6. Hosea Rama Cello (Putri Ibu Rr. Yuliana budiastuti) kategori 6 – 8 tahun
7. Nathanie Ayunidya Chysanta Sachi (Putri Bp Ristanto) kategori 9 – 10 tahun bhs Jawa
8. Dominique Candri Listia Tyasika (Putri Bp Caraka Kristiadhi) kategori 11 – 12 tahun bhs Jawa
9. Diasarum Langit Lembayung (Putri Bp Febrian Eko Mulyono) kategori 6 – 8 thn bhs Jawa
Lomba Bercerita Alkitab ini berhadiah Total Rp. 20 Juta dan e-Sertifikat. Ayo, bapak/ibu dan saudara sekalian, kita dukung usaha anak-anak kita ini dengan mengklik link youtube masing-masing anak di atas, dan berikan like sebanyak-banyaknya. Terimakasih, Tuhan Yesus memberkati. (Anton Arijadi)