Home » Warta Kegiatan » Ikut ‘Familiy Gathering’, Ini ‘Rundown’ Acaranya

Ikut ‘Familiy Gathering’, Ini ‘Rundown’ Acaranya


GKJbrayatkinasih, Miliran- Acara ‘Family Gathering’ GKJ Brayat Kinasih akan diadakan di Banyu Sumilir Outbound Centre, 21 September 2017. Panitia menjamin acaranya bakal seru karena selain kegiatan outdoor seperti outbond, games dll, juga ada doorprize menggiurkan buat para peserta yang beruntung.

Panitia acara yang diketuai oleh Bapak Heri Santoso Wibowo ini menjadwalkan kegiatan akan berlangsung sejak pagi hingga sore hari. Agenda acara di lokasi outbond direncakan berlangsung sejak pukul09:00 pagi.

Berikut run down acaranya :

–    Pukul 07.00 berangkat dari GKJ BK dengan kendaraan pribadi yang dimiliki oleh jemaat. Akan kita bagi menjadi beberapa kloter agar tidak terjadi antrian mobil yang panjang dan mengganggu penggguna jalan yang lain.

–    Pukul 08.30 diharapkan semua peserta dan panitia sudah tiba di Banyu Sumilir sehingga welcome drink dapat dilaksanakan. PIC Ibu Amalia dan Ibu Yemima

–    Pukul 09.00 – 10.00 acara bersama seluruh jemaat, agar visi dan misi gereja untuk acara ini dapat disampaikan dan terima seluruh jemaat, pembagian doorprize. PIC Ibu Niniek, Ibu Ully, dan kak Mike

–    Pukul 10.00 – 10.30 senam dilapangan. PIC Ibu Hermawati

–    Pukul 10.30 – 10.45 Ice Breaking. PIC Banyu Sumilir

–    Pukul 10.45 – 12.00 fun game sesuai dengan kategorial usia mulai dari anak usia 3tahun keatas sampai adiyuswo yang terdaftar ikut out bound. PIC Banyu Sumilir.

–    Pukul 12.00 – 13.00 makan siang. PIC Banyu Sumilir dan sie konsumsi dari GKJ BK.

–    Pukul 13.00 – 14.30 fun game dan outbound sesi ke 2. Bagi peserta lain yang tidak ikut outbound bisa melakukan aktivitas lainnya (memancing dengan alat sendiri yang dibawa dari rumah dan membayar sendiri) dan bagi adiyuswo akan diadakan senam otak (PIC Bu Rina Titus)

–    Pukul 14.30 – 15.00 bersih-bersih(mandi dan ganti baju) dilanjutkan snack sesi yang ke 2.

–    Pukul 15.00 – selesai doa penutup. PIC Pendeta

Klik TOR Lengkap Family Gathering 2017