Home » Warta Kegiatan » Ibadah Online, Pdt. Sundoyo: It’s The New Normal

Ibadah Online, Pdt. Sundoyo: It’s The New Normal

GKJBrayatKinasih, Miliran – Sebulan lebih sudah, warga jemaat GKJ Brayat Kinasih, dan juga warga Nasrani di Indonesia dan di seluruh dunia, tak lagi beribadah di gedung gereja. Mereka sudah mulai terbiasa dengan menggelar ibadah bersama keluarga di rumah, melalui tuntutan ibadah dan kotbah yang bisa diakses melalui media sosial.
Pandemi Corona, di sisi lain memang telah melahirkan budaya baru. Selain budaya kerja di rumah atau istilah kerennya work from home, budaya baru lainnya adalah melakukan ibadah secara online, atau bahkan ibadah secara live streaming.
“Akan ada the new normal. Dan kita akan hidup berdampingan dengan ‘miss’ Corona. Oleh karena itu akan ada gaya hidup baru, menyesuaikan perilaku hidup berdamai dengan ‘miss’ Corona,” kata Pak Pdt. Sundoyo.
Ya betul, mau tidak mau, suka atau tidak suka, tampaknya setiap orang memang harus berdamai dan hidup berdampingan dengan Pandemi Corona. Harus ada terobosan yang dilakukan agar ritme kehidupan tetap berjalan, tanpa harus membahayakan diri karena bersinggungan dengan virus.
“Hidup baru ini juga akan berdampak pada pelayanan ibadah minggu. Maka ibadah dengan model online akan terus menjadi kebutuhan,” imbuhnya
Pak Sundoyo bahkan menegaskan bahwa arah ke depan adalah ibadah live streaming. Tidak hanya ibadah minggu tetapi juga pembinaan-pembinaan.
Sejalan dengan semangat itu, Majelis Gereja GKJ Brayat Kinasih melalui tim multimedia dan bidang-bidang yang terkait dengan pelaksanaan ibadah dan pembinaan warga, terus memperbaiki proses produksi ibadah online. Ibadah secara live streaming pun sudah masuk dalam perencanaan.
Kegiatan pembinaan seperti sekolah minggu dan pembinaan remaja/pemuda serta PA, juga dilakukan secara online, melalui materi pembinaan yang direkam secara audio-video, dan diunggah ke akun media sosial gereja. Kegiatan ini melibatkan Ibu Pdt. Nani Minarni dan Kak Mike.
Show Must Go On, begitu kata band legendaris “Queen”. Ibadah harus tetap berjalan, karena semuanya untuk kemuliaan Tuhan. (Tim Admin)