Home » Warta Kegiatan » Asah Kemampuan, PS. Serafim Ramaikan ‘JCM Choir Competition 2017’

Asah Kemampuan, PS. Serafim Ramaikan ‘JCM Choir Competition 2017’

(Penampilan PS Serafim di JCM Choir Competition 2017)

GKJbrayatkinasih, Jogyakarta- Untuk meningkatkan kemampuan dan melatih mentalitas , PS. Serafim meramaikan ‘Jogja City Mall (JCM) Choir Competition 2017’, Sabtu (23/12). Dalam kesempatan tersebut PS. Serafim membawakan dua buah lagu yaitu Insan diciptakan dan Music Down In My Soul.

Lomba paduan suara ini diikuti peserta dari daerah Yogyakarta, Magelang dan Klaten. “Perasaan waktu mau lomba takut dan gemetar, Takut kalau salah. Takut kalau suara tidak keluar,” kata Dika salah satu anggota PS. Serafim.

Menurut Dika awal masuk panggung pas jalan gemetar. Sewaktu nyanyi dari posisi jengkeng mau berdiri rasanya berat sekali.

“Rasanya beda dengan sewaktu latihan. Namun setelah selesai tampil di panggung rasanya lega,” ujar Dika

Di bawah asuhan Bapak Heru K, anak-anak PS. Serafim tampil apik dalam acara tersebut. Meskipun baru pertama kali mengikuti lomba namun anak-anak bersemangat dan mampu menjalankan istruksi dari pelatihnya.

“Ajang lomba ini bukan sekedar untuk mengejar juara namun lebih menekankan bagaimana anak-anak dapat merasakan suasana kompetisi paduan suara, meningkatkan kemampuan dan mental mereka,” Kata Pak Heru panggilan akrabnya.

Dari hasil kegiatan ini kata Pak Heru, nantinya sebagai bahan masukan untuk membangun paduan suara yang lebih baik lagi. Dapat mengetahui kelebihan dan kekurangan dari PS. Serafim sehingga dapat ditingkatkan lagi ke depannya.

(PS Serafim mendapat piala dan uang pembinaan)

Ibu Hanny Arijanto, salah satu orang tua anak anggota PS. Serafim mengatakan bahwa PS. Serafim sudah bagus dan sangat kompak dalam lomba tersebut. Pertama kali ikut lomba sudah berhasil membawa piala dan uang pembinaan

“Berani tampil di depan umum padahal umurnya belum ada satu tahun dan kegiatannya pun luar biasa. PS.Serafim juga sudah tampil di beberapa gereja. Kegiatan lainnya yaitu rekaman, choir Camp dan mengikuti lomba,” kata Ibu Hanny.

Menurutnya kegiatan PS. Serafim tidak hanya olah vokal saja namun juga membentuk pribadi yang tangguh dan mandiri.

“Yang jelas kegiatannya sangat positif dan bermanfaat bagi perkembangan anak-anak,” ujar Ibu Hanny.

Ibu Hanny juga menjelaskan bahwa lancarnya kegiatan PS. Serafim tidak terlepas dari campur tangan orang tua anak dan seluruh pamong yang terlibat yang dikomandoi oleh Ibu Neni Tri Atmaka.

“Kepedulian Ibu Neni Tri Atmaka yang sangat besar terhadap kemajuan PS. Serafim juga ikut mendorong pamong yang lainnya untuk ikut aktif terlibat mendukung kegiatan PS. Serafim, terang Ibu Hanny.

Sebagai orang tua yang anaknya juga ikut aktif di PS. Serafim, Ibu Hanny berharap agar PS.Serafim semakin bagus.

“PS. Serafim harus terus banyak berlatih baik ke dalam maupun keluar. Jangan cepat berpuas diri. Untuk itu perlu ada evaluasi dalam setiap kegiatan agar bisa mengetahui kelebihan dan kekurangannya agar kedepannya lebih bagus dan mantap,” pungkas Ibu Hanny. (Tanto/Wilma Hms)