Home » Warta Kegiatan » Sembilan Pemuda Mengaku Iman Percaya

Sembilan Pemuda Mengaku Iman Percaya

GKJBrayatKinasih, Yogyakarta – Sebanyak 9 pemuda/pemudi mengaku Iman Percaya dalam Ibadah Minggu, 17 Juli 2022 Pk. 07:00 WIB, di GKJ Brayat Kinasih. Pdt. Sundoyo memimpin langsung ibadah tersebut sekaligus  melayani Pengakuan Iman Percaya (Sidhi). Dalam kotbahnya. Pdt. Sundoyo mengingatkan jemaat dan peserta sidhi untuk selalu menyerahkan hidupnya kepada Tuhan dan tidak “overthinking”, terlalu memikirkan banyak hal dengan rasa khawatir yang berlebihan dan melupakan kehadiran Sang Penolong.

Pdt. Sundoyo mengibaratkan, sebuah kapal bisa tenggelam bukan karena besarnya ombak, tetapi karena seberapa banyak air yang masuk ke kapal. Demikian juga dengan kapal kehidupan kita bisa tenggelam bukan karena besarnya masalah di sekitar kita, tapi karena seberapa banyak masalah yang masuk dalam hidup kita dan kita coba selesaikan sendiri tanpa melibatkan Tuhan.

Berikut ini nama-nama saudara kita yang mengaku iman percaya:.

1. Sdr. Azriel Farrel Kresna Aditya (Wil. IV)
Putra Bp./Ibu Adeodatus Yuda Handaya

2. Sdr. Andrian Widhi Wicaksana (Wil. V)

Putra Ibu Filiana Indriyanti

3. Sdr. Samuel Mico Pradipta (Wil. V)

Putra Bp./Ibu Anto Rusdaryono

4. Sdri. Maura Rulita Astiti (Wil. III)

Putri Bp./Ibu Cornelius Rumpoko

5. Sdri. Xafiera Amelda Manuhutu (Wil. IV)

Putri Bp./Ibu Denny Manuhutu

6. Sdri. Berlvia Adelaida Maia Tianty (Wil. IV)

Putri Bp./Ibu Adeodatus Yuda Handaya

7. Sdri. Imanuela Saraswati Sapulette (Wil. IV)

Cucu Bp./Ibu Matius Sunarwadi

8. Sdri. Neni Delina (Wil. IV)

Putri Bp./Ibu Jamaluddin

9. Sdri. Valentine Tiqurara S. (Wil. V)

Putri Bp./Ibu Naldes Tandi Banga